You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dimas Raih Emas Pertama Kontingen Popnas DKI
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Dimas Raih Emas Pertama untuk Kontingen Popnas DKI

Dimas Priyo Prakoso sukses mempersembahkan medali emas pertama untuk DKI Jakarta di ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVI yang berlangsung di Palembang, Sumatera Selatan.

Alhamdulillah, ini adalah emas pertama untuk DKI Jakarta

Dimas berhasil mengalahkan Rasya Ramdhani dari Jawa Timur yang berhak atas medali perak dan Farel Defernando dari Sumatera Barat yang mendapatkan medali perunggu.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, Dimas berhasil meraih medali emas berhasil diraih Dimas dari nomor 1.000 Meter Time Trial Putra.

Judo DKI Turunkan 12 Atlet di Popnas XVI

“Alhamdulillah, ini adalah emas pertama untuk DKI Jakarta. Mudah-mudahan, InsyaAllah ini akan menjadi awal emas-emas berikutnya untuk Jakarta berhasil menjadi Juara Umum," ujarnya, di sela-sela memberikan motivasi langsung di Venue Balap Sepeda, Jakabaring Sport City, Senin (28/8).

Andri Yansyah menjelaskan, dari cabor Balap Sepeda, DKI Jakarta juga sudah berhasil meraih satu medali perunggu dari nomor 500 Meter Time Trial Putri atas nama Shahnaz Gunantika Mumtaz.

"Saya sangat mengapresiasi perjuangan atlet pelajar DKI di ajang Popnas ini. Semoga atlet yang berlaga di partai final hari ini seperti, cabor Angkat Besi dan Dayung juga bisa mendapatkan prestasi terbaik," terangnya.

Menurutnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berkomitmen memberikan perhatian besar bagi atlet-atlet berprestasi. Tidak hanya dalam bentuk bonus uang pembinaan, tapi juga pendidikannya karena ajang Popnas ini diikuti pelajar.

"Tidak hanya atlet, kami tentu akan sangat menghargai jerih payah dari ofisial, khususnya pelatih," ungkapnya.

Sementara itu, atlet balap sepeda DKI Jakarta peraih medali emas, Dimas Priyo Prakoso mengaku sangat bersyukur dan senang atas prestasi yang sudah diraih.

“Alhamdulillah, puji syukur saya panjatkan kepada Allah. Terima kasih juga kepada kedua orang tua, pelatih, dan teman-teman yang sudah memberikan doa dan support untuk saya," bebernya.

Pelajar Kelas XI Sekolah Khusus Olahragawan Ragunan ini juga menyampaikan apresiasi kepada Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, Andri Yansyah yang sudah memberikan motivasi secara langsung kepada atlet di Palembang.

"Terima kasih Bapak Kepala Dinas sudah hadir langsung di sini. Semoga prestasi yang saya raih bisa diikuti atlet-atlet lain. Terus semangat dan berjuang sungguh-sungguh untuk meraih medali emas," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1443 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1361 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1279 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1232 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1120 personFolmer